Al Irsyad PC Denpasar Distribusikan Bantuan Sembako di Dua Desa Minoritas Muslim di Bali Barat
al irsyad bali pc denpasar al irsyad denpasar al irsyad denpasar al irsyad bali pc denpasar al irsyad Bali PC denpasar al irsyad Bali PC denpasar al irsyad PC Denpasar
    23/03/2025

Pada Minggu, 23 Maret 2025, Al Irsyad PC Denpasar melaksanakan kegiatan sosial dengan mendistribusikan paket sembako kepada warga di dua desa minoritas Muslim di Bali Barat, yaitu Desa Palarejo dan Desa Tirta Kusuma. Total nilai bantuan sepaket sembako mencapai Rp151.600 per paket.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan kepada masyarakat yang membutuhkan, sekaligus mempererat rasa solidaritas di antara komunitas Muslim dan masyarakat desa setempat. Paket sembako yang dibagikan mencakup berbagai kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, dan bahan makanan lainnya.

Ketua Lajnah Sosial PC Denpasar sebagai koordinator kegiatan ini, Muhammad Abduh, menjelaskan bahwa timnya telah melakukan survei dan pendataan untuk memastikan bantuan sembako tepat sasaran. "Kami telah bekerja sama dengan tokoh masyarakat dan pengurus masjid di Bali Barat untuk menyalurkan bantuan ini sehingga tepat sasaran," tegasnya.

Acara berlangsung lancar dengan melibatkan para pengurus Al Irsyad yang turun langsung untuk mendistribusikan sembako ke masing-masing desa. Warga menyambut baik kegiatan ini dengan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian yang diberikan kepada mereka.

Kami berharap bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat yang membutuhkan dan mempererat hubungan sosial di antara komunitas kami, dan kami berterima kasih kepada para donatur. Semoga ini bisa menjadi ladang amal bagi para donatur dan diterima oleh Allah SWT. Ujar ketua Al Irsyad PC Denpasar Abu Bakar Bahasuan.


Setelah pembagian sembako, kegiatan ini dilanjutkan dengan jalan-jalan menikmati pemadangan indah di sekitar bendungan Palasari sambil menunggu waktu berbuka puasa tiba, dan kemudian dilanjutkan dengan acara buka puasa bersama warga desa Palarejo di Musholla Baitul Muslimin tempat di mana sembako dibagikan.

Kegiatan semacam ini diharapkan dapat terus berlanjut sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, terutama di wilayah-wilayah yang memerlukan perhatian khusus seperti desa-desa minoritas Muslim.



Oleh: Mochammad Ayyub

2 komentar

  1. Acara berlangsung lancar dengan melibatkan para pengurus Al Irsyad yang turun langsung untuk mendistribusikan sembako ke masing-masing desa. Warga menyambut baik kegiatan ini dengan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian yang diberikan kepada mereka.
    1. ALHAMDULILLAAAH